Image of UJI AKTIVITAS PENGHAMBATAN ENZIM ALFA-AMILASE PADA EKSTRAK DAUN SALAM (Syzygium polyanthum (Wight) Walp.) YANG DIHIDROLISIS DAN TANPA HIDROLISIS

REPOSITORI KTI/Skripsi/KIAN

UJI AKTIVITAS PENGHAMBATAN ENZIM ALFA-AMILASE PADA EKSTRAK DAUN SALAM (Syzygium polyanthum (Wight) Walp.) YANG DIHIDROLISIS DAN TANPA HIDROLISIS



ABSTRAK

Pendahuluan: Secara global, Indonesia menempati peringkat ke-5 sebagai negara dengan penderita
diabetes terbanyak dengan total kasus sebanyak 19,5 juta jiwa yang diikuti dengan angka kematian
sebanyak 236 ribu jiwa. Pengobatan penyakit diabetes mellitus dapat dilakukan baik dengan terapi
farmakologis maupun non farmakologi. Salah satu upaya pencegahan dapat dilakukan dengan
menggunakan tanaman herbal daun salam. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh perlakuan hidrolisis dan konsentrasi ekstrak terhadap persen penghambatan enzim alfa
amilase pada daun salam Metode: Desain penelitian ini adalah eksperimental. Variabel bebas yang
digunakan adalah konsentrasi ekstrak daun salam tanpa perlakuan hidrolisis. Variabel terikat pada
penelitian ini berupa nilai % penghambatan enzim alfa amilase. Uji kualitatif menggunakan pereaksi
FeCl3 dan uji kuantitatif menggunakan Spektrofotometri UV-Vis. Analisis data menggunakan uji
statistik Two Way Anova Hasil: Hasil uji flavonoid positif ditandai dengan terjadi perubahan warna
menjadi hijau kehitaman. Uji % inhibisi enzim alfa amilase pada ekstrak daun salam tanpa hidrolisis
dapat menghambat enzim alfa amilase sebesar 29,17%-37,17%. Nilai % inhibisi ekstrak daun salam
yang dihidrolisis dapat menghambat enzim alfa amilase sebesar 18,11%-23,88%. Hasil Two Way
Anova menunjukkan nilai signifikansi perlakuan hidrolisis terhadap persen penghambatan enzim alfa
amilase sebesar 0,000 < 0,05. Hasil pada konsentrasi 850, 900 dan 950 terhadap persen penghambatan
enzim alfa amilase menunjukkan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Kesimpulan: Terdapat perbedaan
rata-rata secara nyata antara perlakuan hidrolisis berdasarkan Non-HCl dan HCl terhadap
penghambatan enzim alfa amilase, sedangkan perlakuan konsentrasi 850, 900, dan 950 ppm
menunjukkan perbadaan rata-rata secara nyata terhadap persen penghambatan enzim alfa amilase.
Kata kunci : Salam, Flavonoid, Hidrolisis, Enzim, Spektrofotometri.


Ketersediaan

KTI1520Q1S1.FARMASI 1520 2024RAK REFERENSI TUGAS AKHIRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - TIDAK DAPAT DIPINJAMKAN

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
S1.FARMASI 1520 2024
Penerbit Prodi S1 Farmasi STIKes Mitra Keluarga : Bekasi.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
S1.FARMASI 1520 2024
Tipe Isi
Text
Tipe Media
Tercetak
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this