Image of PENGARUH PEMBERIAN TERAPI RENDAM KAKI AIR HANGAT TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS TIDUR PADA LANSIA DENGAN INSOMNIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KARANG KITRI KOTA BEKASI

REPOSITORI KTI/Skripsi/KIAN

PENGARUH PEMBERIAN TERAPI RENDAM KAKI AIR HANGAT TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS TIDUR PADA LANSIA DENGAN INSOMNIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KARANG KITRI KOTA BEKASI



ABSTRAK

Latar belakang: Insomnia adalah kondisi ketidakmampuan seseorang dalam mendapatkan tidur
yang berkualitas, ini merupakan salah satu masalah kesehatan yang sering terjadi pada lansia.
Keluhan yang sering dirasakan yaitu kesulitan untuk memulai tidur, sulit terlelap saat tidur,
bangun lebih awal, dan mengantuk berlebihan di siang hari. Pola tidur yang tidak tepat dapat
mengakibatkan gangguan fisiologis dan psikologis terhadap lansia. Maka dibutuhkan penanganan
yang mudah dan dapat dilakukan secara mandiri dirumah, salah satunya yaitu terapi rendam kaki
air hangat. Tujuan: untuk meningkatkan kualitas tidur lansia dengan masalah insomnia. Metode:
studi kasus dengan pendekatan pre test dan post test menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep
Quality Index (PSQI) dan memberikan terapi rendam kaki air hangat pada dua responden dengan
kriteria inklusi dan eksklusi yang telah dintentukan. Hasil: didapatkan hasil rata-rata skor
gangguan tidur pada kedua klien sebelum dan setelah diberikan terapi adalah 11,5 dan 7,5.
Kesimpulan: terdapat Peningkatan kualitas tidur pada lansia dengan adanya penurunan jumlah
skor gangguan tidur yang diukur menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI)
setelah diberikan terapi rendam kaki air hangat selama 3 hari dalam waktu 15 menit.

Kata kunci : Insomnia, lansia, rendam kaki air hangat


Ketersediaan

KIAN135Q1KIAN 135 2024RAK REFERENSI TUGAS AKHIRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - TIDAK DAPAT DIPINJAMKAN

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KIAN 135 2024
Penerbit Profesi Ners STIKes Mitra Keluarga : Bekasi.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
KIAN 135 2024
Tipe Isi
Text
Tipe Media
Tercetak
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this