Image of Pemeriksaan Kadar Alkohol Pada Peminum Alkohol Dengan Metode Alcohol Saliva Strip Test

REPOSITORI KTI/Skripsi/KIAN

Pemeriksaan Kadar Alkohol Pada Peminum Alkohol Dengan Metode Alcohol Saliva Strip Test



Alkohol adalah senyawa organik yang mengandung gugus fungsi hidroksil.
Kandungan alkohol dalam minuman berbentuk etanol. Keracunan alkohol sering
dikaitkan dengan cedera akibat jatuh, kebakaran, tenggelam, over dosis, pelecehan
seksual, kecelakaan kerja, kecelakaan lalu lintas, dan kekerasan dalam rumah
tangga. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar alkohol pada peminum
alkohol dengan metode Alcohol Saliva Strip Test (AST). Metode penelitian yang
digunakan yaitu konsentrasi alkohol dalam darah (BAC) diukur dengan
menggunakan Alcohol Saliva Strip Test (AST) RightSign. Jenis penelitian yang
digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan cross sectional dan teknik
pengambilan sampel secara purposive sampling. Sampel penelitian ini diperoleh
dari 28 responden. Spesimen yang digunakan dalam penelitian adalah saliva.Hasil
penelitian menunjukkan sebesar 20 orang (71%) hasil positif dan 8 orang (29%)
hasil negatif. Hasil positif karena konsumsi minuman yang mengandung
konsentrasi alkohol 10-20% pada jenis minuman beralkohol seperti anggur merah
(wine), intisari dan ciu serta waktu terakhir konsumsi alkohol yakni 1 – 2 hari
setelah minum alkohol sedangkan hasil negatif karena waktu terakhir konsumsi
yang sudah lebih dari 5 hari. Penelitian ini menunjukan bahwa usia peminum
alkohol tertinggi adalah usia 17-19 tahun dengan persentase 57%, sebanyak 68%
responden sering mengkonsumsi alkohol dan jenis minuman beralkohol yangpaling
banyak dikonsumsi adalah anggur merah (wine) dengan persentase 82%. Sebanyak
45% responden memiliki kadar alkohol tertinggi yaitu 0.04%.Penelitian tersebut
juga menunjukan bahwa periode waktu, konsentrasi alkohol dan jenis alkohol yang
dikonsumsi dapat mempengaruhi BAC.
Kata kunci: alkohol, saliva, AST, BAC


Ketersediaan

KTI832Q1D3.TLM 832 2021Tersedia
CD791Q1D3.TLM 832 2021Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
D3.TLM 832 2021
Penerbit Prodi Tekno. Lab. Medis STIKes Mitra Keluarga : Bekasi.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
D3.TLM 832 2021
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this